Yuk Cek Kesehatan Gratis di Puskesmas
Gema1.com, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung mengajak warga untuk mengikuti program cek kesehatan gratis di seluruh puskesmas sebagai langkah konkret deteksi dini penyakit tidak menular.
Program ini menjadi bagian dari upaya memperkuat derajat kesehatan warga dan mengurangi beban biaya pengobatan jangka panjang.
Demikian
disampaikan dalam dialog publik RRI Bandung dan Radio Sonata yang
dihadiri oleh Wakil Wali Kota Bandung, Erwin dan Sekretaris Dinas
Kesehatan, Sony Adam, Rabu, 9 Juli 2025.
Sekretaris
Dinas Kesehatan Kota Bandung, Sony memastikan, pemeriksaan ini gratis
dan terbuka bagi siapa saja, termasuk mereka yang bukan pemegang KTP
Bandung.
Hal ini karena program ini merupakan bagian dari skema Universal Health Coverage (UHC)yang dicanangkan secara nasional.
“Silakan
datang ke puskesmas terdekat. Tidak perlu puskesmas yang jadi faskes
BPJS. Ada jalur khusus, tidak dicampur dengan pasien umum. Cukup bilang
mau ikut program cek kesehatan gratis,” terangnya.
Ia
menyebutkan, biaya pengobatan lanjutan untuk penyakit yang terdeteksi
akan tetap ditanggung dalam skema BPJS Kesehatan dan UHC, sepanjang
mengikuti prosedur yang berlaku.
Sedangkan
Wakil Wali Kota Bandung, Erwin, dalam kesempatan yang sama menambahkan,
kesehatan masyarakat adalah bentuk nyata ibadah sosial dalam menjalankan
amanah pemerintahan.
“Saya selalu bilang ke
ASN, jabatan itu alat menuju surga. Maka kita harus gunakan untuk
membantu masyarakat. Fasilitas ini sudah disiapkan pemerintah, ayo
manfaatkan,” ujarnya.
Ia juga menyampaikan,
pemerintah tengah berupaya keras mempertahankan status UHC di Kota
Bandung agar seluruh lapisan masyarakat, baik mampu maupun tidak mampu,
bisa mendapat pelayanan kesehatan yang setara.
“Kita ingin seluruh warga Bandung sehat, bahagia, produktif. Karena tanpa kesehatan, segalanya tak ada artinya,” ucapnya.
Saat
ini, layanan cek kesehatan gratis difokuskan di seluruh puskesmas.
Namun, ke depan Pemkot Bandung merencanakan pengembangan layanan ini
melalui jemput bola ke kewilayahan serta kolaborasi dengan posyandu,
komunitas, dan pusat kegiatan masyarakat.
“Kita
siapkan tahapan berikutnya. Tidak hanya puskesmas, tapi juga di
kelurahan, balai RW, bahkan tempat ibadah. Semua harus terakses,” ucap
Erwin. (ziz)
Yuk Cek Kesehatan Gratis di Puskesmas
Reviewed by Gema1.com
on
Juli 10, 2025
Rating:

Tidak ada komentar